cek similarity SUPERKAPASITOR DARI KARBON AKTIF

Surawan, Tri (2020) cek similarity SUPERKAPASITOR DARI KARBON AKTIF. Jurnal Teknologi FTIUJ.

[img] Text
c3. cek similarity SUPERKAPASITOR DARI KARBON AKTIF LIMBAH DAUN TEH SEBAGAI BAHAN ELEKTRODA.pdf

Download (184kB)

Abstract

Superkapasitor merupakan teknologi baru yang menjanjikan sebagai perangkat penyimpan energi listrik di masa depan. Hal ini dikarenakan bahan baku mudah didapat, murah harganya dan proses pembuatannya relatif sederhana. Elektroda superkapasitor yang berasal dari limbah daun teh sebagai bahan karbon aktif memiliki kemampuan daya dan energi yang tinggi karena memiliki luas permukaan yang tinggi, konduktivitas tinggi, dan kemampuan karbon aktif untuk mengoptimalkan sifat superkapasitornya. Pengaruh metoda aktivasi, jenis aktivator, jenis elektrolit, proses karbonasi atau pirolisis yang digunakan akan menentukan daya dan kerapatan energi yang dihasilkan oleh superkapasitor. Dalam hal ini juga ditinjau proses pembentukan lapisan rangkap listrik pada permukaan elektroda dan pengaruh jenis elektrolit yang digunakan terhadap kinerja superkapasitor. Penelitian ini melalui beberapa tahap. Persiapan bahan baku ( Limbah dan teh ), pengeringan dengan oven T 700 C waktu 2 jam menghasilkan arang karbon dilanjutkan penggilingan, terakhir aktivasi dengan larutan KOH 3M dan 5M. Superkapasitor dari bahan limbah daun teh yang diaktivasi dengan KOH 3M memiliki kapasitansi sebesar 5,45 Farad dan yang diaktivasi dengan KOH 5M memiliki kapasitansi sebesar 11,8 Farad.

Item Type: Other
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik Industri > S1-Teknik Mesin
Depositing User: Mr Tri Surawan
Date Deposited: 11 Jul 2021 15:01
Last Modified: 11 Jul 2021 15:01
URI: http://repo.jayabaya.ac.id/id/eprint/791

Actions (login required)

View Item View Item